Pemerintah Desa sanan menggelar pelatihan dan pembinaan dasawisma pada hari rabu (2/3). Kegiatan digelar di balai desa Sanan Kecamatan Girimarto, kegiatan dihadiri oleh TP PKK Desa Sanan dan Kader dawis pada setiap dusun, Camat Girimarto, Ketua TP PKK Kecamatan Girimarto, Sekretaris TP PKK Kecamatan Girimarto, serta Pendamping Desa Kecamatan Girimarto.
Kegiatan dibuka oleh Kepala Desa Sanan ibu Siti Ramlaningsih dan dilanjutkan sambutan dari Camat Girimarto Bp. Y Trisnadi Tulus K., S.Sos.,MM dalam sambutannya acara tersebut diselenggarakan untuk membantu kelancaran tugas-tugas pokok 10 program PKK Desa. Ketua TP PKK Kecamatan Girimarto ibu Iwan Haryanti Trisnadi menyampiakan materi terkait motivasi bagi kader dasawisma menuju kelompok dasawisma yang berbeda. “Dawis sebagai kelompok terkecil dari kelompok PKK memiliki peran strategis mewujudkan keluarga sejahtera. Untuk itu diharapkan agar dawis menjadi ujung tombak dari pelaksanaan 10 program pokok PKK dan program pemerintah karena sebagai mitra terdepan” terangnya. Selanjutnya materi pembinaan dan pelatihan pengisian administrasi kelompok dawis disampaikan oleh Sekretaris TP PKK Kecamatan Girimarto, ibu Suprih utami, S.Tp dan ibu Hermawati Wahyuningtyas A.Md.
Diakhir acara di adakan game berupa pertanyaan yang dilontarkan oleh narasumber dan harus dijawab oleh peserta. Peserta yang berhasil menjawab dengan benar mendapat bingkisan dari pada narasumber. Hal itu merupakan bentuk apresiasi tim kecamatan atas semangat dan partisipasi peserta pelatihan.
Diharapkan dengan diadakannya pelatihan pembinaan dawis diharapkan dawis mampu menggugah masyarakat agar termotivasi untuk selalu ingin mengubah keadaan menjadi lebih baik, lebih maju. Karena harapannya kegiatan Dawis dan PKK bukan hanya tempat arisan saja tetapi ada upaya peningkatan kesejahteraan keluarga, PKK bisa menjadi wadah bagi pemberdayaan masyarakat Desa Sanan.
https://drive.google.com/file/d/1PH0kED9K2p7PhyClsH9hgmJOcNF4h63J/view?usp=share_link