Girimarto,(16/10)_ Sebagaimana diketahui bersama bahwa pada tanggal 15 Oktober merupakan Hari Cuci Tangan Sedunia atau Global Handwashing Day.
Kamis,(15/10/2020) bertempat di pendopo Kecamatan Girimarto TPPKK Kecamatan Girimarto memperingati Hari Cuci Tangan Pakai Sabun Sedunia. Peringatan yang mengambil tema “Ayo Cuci Tangan Pakai Sabun” dipimpin oleh Ketua TPPKK Kecamatan Girimarto Dwi Sisrini.
Dwi Sisrini, menyampaikan pentingnya Cuci Tangan Pakai sabun. Menjaga kebersihan melalui cuci tangan dengan air mengalir dan memakai sabun adalah praktik sehat yang dapat dilakukan membantu menyingkirkan kuman dan infeksi dari permukaan tangan.
CPTS merupakan merupakan metode yang mudah diterapkan, efektif, dan efisien untuk menangkal penyakit. Apalagi ketika virus corona mewabah cuci tangan adalah salah satu pencegahan yang gencar digaungkan oleh pemerintah dan para ahli kesehatan.
Peringatan yang dilakukan oleh TPPKK Kecamatan Girimarto merupakan puncak dari kegiatan yang dilakukan selama ini. Pasalnya, jauh-jauh hari TPPKK sering mensosialisasikan tentang Cuci Tangan Pakai Sabun. Kegiatan tersebut terangkai dengan pemanfaatan lahan pekarangan.
Untuk memberikan semangat dalam mengedukasi Cuci Tangan Pakai Sabun pada masyarakat di kecamatan Girimarto, TPPKK Kecamatan Girimarto mengadakan lomba pemanfaatan lahan pekarangan dan CTPS. Lomba diikuti oleh desa dan kelurahan di kecamatan Girimarto. Harapannya, melalui kegiatan tersebut dapat memacu dan membudayakan hidup sehat serta menangkal penyebaran dan penularan covid 19.
Mencuci tangan dengan benar dibutuhkan waktu kurang lebih 20 detik. Cuci tangan yang tepat dan benar tak sekadar membasuh tangan dan mencucinya. Terdapat ketentuan agar kuman di permukaan tangan benar-benar tersingkir.
Maka dalam kegiatan tersebut didemonstrasikan bersama oleh TPPKK Kecamatan Girimrto. Sambil menyanyikan lagu cuci tangan mereka mempraktikkan tata cara cuci tangan yang benar.
Pertama, memulai dengan membersihkan bagian atas tangan. Kemudian membersihkan punggung tangan, ujung jari, ibu jari, telapak tangan, pergelangan tangan dan bagian atas tangan. Menggosok tangan dengan sabun. Lalu putar keran untuk membilas dan selanjutnya dikeringkan.
Walaupun tahun ini perayaan hari cuci tangan berlangsung di tengah pandemi virus corona yang tengah melanda pelbagai negara, peserta begitu antusias mengikuti kegiatan peringatan tersebut.
Di akhir acara, TPPKK mengingatkan dan mengajak kembali kepada peserta untuk membudayakan hidup sehat dan selalu Cuci Tangan Pakai Sabun dalam kehidupan sehari-hari. Dengan memulai membudayakan dari diri sendiri, nantinya bisa berimbas kepada masyarakat sekita. Bersama kita bisa, PKK Jaya.(KG)